Kota Batu, www.beritamadani.co.id – Para awak media yang tergabung pada Kelompok Kerja (Pokja) Jurnalis Polres Batu, mendapat pembinaan dari Kapolres Batu. Dalam giat tersebut ditekankan tentang pentingnya peran media dimasa pandemi Covid-19. Selasa siang (21/9/2021).

Kegiatan acara tersebut berlangsung di ruang Rupatama, Mapolres Batu, Jalan AP lll Katjoeng Permadi, No.26, Kecamatan Junrejo, Kota Batu dengan dihadiri wartawan yang berjumlah 36 orang, baik dari media cetak, online, maupun elektronik.

Dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan, acara yang penuh dengan kesan keakraban dan senda gurau tersebut terlihat gayeng.

Didampingi Waka Polres Batu Kompol Suharsono, Kapolres Batu AKBP I Nyoman Yogi Hermawan, S.I.K., M.Si., menyampaikan, bahwa peran serta media khususnya rekan-rekan wartawan sangat besar dalam mensosialisasikan akan pentingnya vaksinasi, kepada segenap lapisan masyarakat, agar target menuju herd humanity segera tercapai.

“Peran serta media memang sangat penting sekali untuk dilibatkan dalam sosialisasi penanganan Covid-19. Melalui pemberitaan kepada masyarakat, jurnalis bisa menyampaikan informasi termasuk juga pelaksanaan vaksinasi massal,” kata Yogi sapaan akrabnya di hadapan awak media.

Selanjutnya, Perwira Polisi lulusan Akpol angkatan 2002 ini memperkenalkan diri, baik secara kedinasan maupun keluarga, kepada wartawan yang hadir.

“Terimakasih dan saya permisi. Sebagai orang baru, mohon bisa diterima sebagai keluarga. Saya harapkan dukungan dari rekan media semuanya. Semoga rasa kekeluargaan yang telah dibangun ini selalu terjaga dengan baik, dalam sebuah sistem kerja yang guyub rukun selalu,” tukas dia.

Mantan Kepala Sub Bidang Penerangan Masyarakat Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya ini juga mengajak wartawan, untuk bekerjasama mensosialisasikan Protokol Kesehatan dan pelaksanaan vaksinasi massal di Kota Batu.

“Nantinya kita agendakan terkait dengan pelaksanaan, teknis dan mekanismenya seperti apa. Kami mengajak rekan media untuk bersama-sama menangani wabah pandemi Covid-19 dengan lomba karya jurnalistik, video dan foto,” ujar Yogi dengan kesan penuh keakraban.

Pun pada saat sesi tanya jawab dengan wartawan, pria penghobi olahraga sepak bola ini juga terlihat komunikatif, manakala ada salah seorang rekan media yang menanyakan terkait dengan perkembangan kasus-kasus seperti Skypark dan Konten Stiker Porno yang kini masih dalam proses hukum di Polres Batu.

“Ya, itu nantinya kita lihat dulu seperti apa bentuknya, karena saya disini (Polres Batu-red) masih baru, jadi belum tau itu,” pungkasnya.

Usai ramah tamah dan temu kenal bersama rekan media, Kapolres Batu selanjutnya menghadiri kegiatan acara bersama Wali Kota Batu, sembari berpamitan kepada wartawan, dan bergegas pergi meninggalkan ruang Rupatama Mapolres Batu. (*/Red.BMK)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous post Ketua Yayasan Kartika Jaya Meninjau Pelaksanaan Vaksinasi di SMP Kartika IV-8 dan IV-9 Malang
Next post TMMD ke-112 Kodim 0809/Kediri Bersama Disnaker Berikan Pelatihan Olah Makanan dan Minuman