Malang, www.beritamadani.co.id – Dalam rangka meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT, Wali Kota Malang Sutiaji mengajak seluruh jamaah yang ada di Masjid Al Islami RW 07 Kelurahan Mojolangu, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, untuk selalu meneladani apa yang ada di dalam Qur’an. Karena jika kita selalu berpedoman pada Al-Qur’an maka dijamin akan bahagia di dunia ataupun di akhirat nanti,”Mari kita selalu berpedoman pada Al-Qur’an didalam kehidupan kita sehari hari, karena dengan meneladani apa yang terkandung didalamnya maka kita akan bahagia baik di dunia maupun di akhirat nanti,” pesan Sutiaji.
Wali Kota Malang Sutiaji juga menyampaikan, dalam kegiatan Safari Ramadan tersebut dirinya sangat merespon positif apa yang telah dilakukan Kampung Qur’an Sudimoro. “Al-Qur’an itu diturunkan oleh Allah pada bulan Ramadan. Jadi Al-Qur’an ini diturunkan untuk menjadi petunjuk dan pedoman bagi umat manusia mulai dari manusia dilahirkan hingga meninggal. Al-Qur’an adalah petunjuk bagi orang yang beriman. Kemudian, Al-Qur’an adalah pembeda antara yang benar dan yang bathil. Alhamdulillah Al-Qur’an sudah diambil oleh Kampung Sudimoro. Ada kepedulian untuk menjadikan sebagai Kampung Qur’an,” tutur orang nomor satu di Kota Malang ini.
Disebutkannya, bahwa Al-Qur’an tidak hanya untuk dibaca tapi dipedomani. “Untuk menjadi pegangan kemudian dilaksanakan. Perilaku itu lebih baik dari pada omongan. Kampung Qur’an Sudimoro ini bisa mengambil Al-Qur’an sebagai pedoman hidup bukan hanya ucapan namun juga tindakan. Semoga apa yang sudah dilakukan dapat terus berjalan,” pinta Sutiaji.
Kegiatan Safari Ramadan ini diawali dengan pembacaan Al-Qur’an. Dilanjutkan pembacaan Shalawat Nabi. Tampak yang hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas Kesehatan Kota Malang dr. Husnul Muarif, Camat Lowokwaru Kota Malang R. Ahmad Mabroer, Plt. Lurah Mojolangu Hariadi Budhi Handoko, dan warga masyarakat Sudimoro serta untuk pengamanan didukung oleh Babinsa Mojolangu, Babinkamtibmas, Linmas Mojolangu serta dibantu Banser.
Sementara itu, Ketua Kampung Qur’an Sudimoro sekaligus Takmir Masjid Al Islam Sudimoro Muhammad Soleh menyampaikan bahwa Safari Ramadan bersama Wali Kota Malang adalah untuk menjalin komunikasi antara warga masyarakat dengan Wali Kota. “Semoga dengan hadirnya Bapak Wali Kota Malang dapat terkoordinasi lebih baik dan terarah untuk mewujudkan masyarakat yang Bermartabat sesuai visi misi Wali Kota Malang yakni mewujudkan Kota Malang bermartabat,” terang Soleh.
Untuk dapat mewujudkan masyarakat bermartabat dapat dimulai dengan mencintai Al-Qur’an. “Indikasi pertama kita senang dulu membaca Al-Qur’an. Kemudian kita amalkan. Jika itu dapat terlaksana, insyaAllah kampung kita menjadi kampung bermartabat,” pungkasnya. (Yuni)