Malang, www.beritamadani.co.id – Program pokok pokok pikiran (Pokir) yang telah direalisasikan oleh anggota DPRD Kota Malang sangat dirasakan sekali manfaatnya oleh masyarakat. Salah satu anggota DPRD Dapil Lowokwaru dari Fraksi PDIP, Nurul Setyowati menyaksikan penyerahan Pokir non fisik di Balai RW 05 Kelurahan Jatimulyo.

Adapun penyerahan yang diserahkan langsung oleh Lurah Jatimulyo ini dikemas dalam acara buka bersama dengan seluruh Ketua RT dan seluruh Pengurus RW 05.

Pokir non fisik kali ini berupa 10 bibit pohon buah, 2 timbangan bayi digital, 3 mesin pemotong rumput, dan seperangkat alat Hadrah,35 tempat sampah serta 31 pot bunga.

Sementara itu Purnomo Lurah Jatimulyo, menyampaikan bahwa pokir ini merupakan hasil dari permintaan warga RW 05.

Dan kami berharap agar selalu merawat dengan baik apa yang telah di berikan oleh pemberi pokir, dalam hal ini Ibu Nurul Setyo Wati, S.E.

Ditempat yang sama,Nurulpun berpesan kepada Lurah Jatimulyo, agar bisa mengakomodir kebutuhan yang paling mendesak diwilayahnya, mengingat banyak kebutuhan masyarakat yang belum bisa terealisasikan.” Saya menghimbau kepada pak Lurah agar mengakomodir kebutuhan masyarakat yang sifatnya mendesak agar segera kami usulkan agar segera terealisasi,” pesan politis PDIP ini.

Perlu di ketahui bahwa sebelumnya juga sudah terealisasi Pokir fisik berupa pavingisasi serta jalan ampyangan yang ada di wilayah RT 06 RW 05 Kelurahan Jatimulyo, dan selanjutnya akan segera adanya rehab gedung Balai RW 05 serta pavingisasi halaman masjid. (Yuni)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous post <strong>Sutiaji Pantau Langsung Penukaran Uang Baru</strong>
Next post <strong>Wali Kota Sutiaji Safari Ramadan di Kampung Qur’an Sudimoro</strong>