Kabupaten Kediri, www.beritamadani.co.id – Bertempat di Aula Kantor Kecamatan Ngadiluwih berlangsung acara serah terima Mobil Siaga untuk desa-desa wilayah Kecamatan Ngadiluwih, sekaligus acara syukuran. Terlihat di halaman Kantor Kecamatan Ngadiluwih sudah berjajar rapi 16 unit Mobil Siaga dari masing-masing desa se Kecamatan Ngadiluwih. Jum’at (04/03/2022).

Acara tersebut dihadiri seluruh Kepala Desa se Kecamatan Ngadiluwih, Camat Ngadiluwih, Kapolsek dan juga Danramil Ngadiluwih.

Perlu diketahui, pemberian bantuan mobil tersebut merupakan realisasi janji Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana saat masih kampanye. Mas Dhito, begitu sapaan akrab Bupati Kediri, memberikan bantuan Mobil Siaga kepada Pemerintah Desa untuk menunjang pelayanan kepada masyarakat.

Guna menunjang transportasi dan konektivitas antar wilayah, Pemerintah Kabupaten memberikan Bantuan Keuangan Khusus (BKK) kepada Pemerintah Desa untuk pengadaan Mobil Siaga.

Dalam sambutannya, Camat Ngadiluwih Harminto, S.Sos., M.M., bersyukur dan mengucapkan terima kasih kepada Bupati Kediri yang telah merealisasikan pengadaan Mobil Siaga.

Camat Harminto juga mengajak masing-masing Kepala Desa untuk merawat Mobil Siaga dengan sebaik-baiknya. “Monggo kita rawat sebaik-baiknya Mobil Siaga ini layaknya kendaraan kita sendiri,” ucap Harminto.

Harminto berharap, dengan adanya Mobil Siaga bisa meningkatkan kinerja masing-masing desa. Dan bisa digunakan sebagai kendaraan operasional masing-masing desa.

Berikutnya, Ketua PKD (Paguyuban Kepala Desa) Djoko Hadi Siswandono mewakili Kepala Desa se Kecamatan Ngadiluwih mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Kediri yang telah memberikan Bantuan Keuangan Khusus (BKK) kepada Pemerintah Desa untuk pengadaan Mobil Siaga.

“Saya mewakili teman-teman kepala desa mengucapkan terima kasih. Saya sangat berharap bantuan ini harus betul-betul menjadi bantuan yang amanah, yaitu bisa meningkatkan pelayanan kepada  masyarakat,” ucap Ketua PKD.

Acara selanjutnya yaitu serah terima kendaraan, foto bersama, dilanjutkan ucapan selamat dari Camat Ngadiluwih kepada seluruh Kepala Desa dan juga cek fisik kendaraan. Acara diakhiri dengan ramah tamah.

Sebagai informasi, Desa Mangunrejo menjadi desa pertama yang mendapatkan kiriman Mobil Siaga.

Sutrisno, S.Pd, selaku Kepala Desa Mangunrejo mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Kediri. “Saya mengucapkan terimakasih atas diberikannya bantuan Mobil Siaga ini. Semoga bisa bermanfaat untuk masyarakat,” ucap Sutrisno. (Kominfo Kab. Kediri)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous post Hadirkan Pendidikan Entrepreneurship Berkualitas Kadin Jatim dan Sekolah SPI Lakukan MoU
Next post Tuding Terima Scoopy: Eko Yudi Irawan Minta Maaf Secara Tertulis Kepada Pemuda Pancasila Kota Malang