Kediri, www.beritamadani.co.id – DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kab Kediri, Jawa Timur,  melatih 3.311 ribu saksi untuk pasangan calon Hanindhito Himawan Pramono dan Dewi Maria Ulfa di Pilkada 2020. Pelatihan dilakukan secara maraton dipusatkan di Kantor DPC PDIP Kab. Kediri di JL.Raya Ahmad Yani Kediri, Pare, 9 – 25 November 2020.

Bendahara PDIP Kab. Kediri Gatot Priyono saat ditemui disela pembekalan saksi menjelaskan, pembekalan saksi ini kita mulai dari Dapil 1 hingga Dapil 6. Setiap hari ada tiga session, sedangkan satu minggu ada 5 hari pembekalan. Setiap pembekalan diikuti oleh 40-50 peserta, dikarenakan masih masa pandemi.

“Dalam waktu 15 hari ini kita manfaatkan semaksimal mungkin dalam pembekalan saksi. Sebab dalam pemilukada tahun ini sedikit berbeda dengan pemilu sebelumnya,” ucapnya, Selasa (17/11).

Masih menurut Gatot Priyono, materi  yang diberikan tetap seperti biasanya. Setiap mengadakan pemilu apapun kita tetap lakukan pembekalan. Namun pilkada kali ini kita lebih banyak materi. Seperti halnya 10 orang yang sudah dapat pembekalan dari DPD PDIP Jatim, yang dilakukan di Batu Malang.

Sementara itu masih di tempat yang sama, Tri Efendi Bidang Bapilu DPC PDIP Kab. Kediri menambahkan, dalam pembekalan saksi dalam Pilkada 2020 ini, saksi diwajibkan bisa sebagai penggerak pemilih serta mensosialisasikan Mas Dhito selaku calon yang diusung PDIP Kab. Kediri.

“Dengan harapan kita bisa mencapai target kemenangan dengan perolehan suara 90% pemilih yang ada di Kab. Kediri, sesuai yang sudah ditetapkan oleh KPU Kab. Kediri,” tuturnya.

Ditambahkan oleh Triantoro yang akrap dengan sapaan (Entok Gondrong) Wakil Ketua DPC Kab. Kediri, bahwa penyelenggaran pembekalan saksi memasuki hari ke-7. Pembekalan saksi yang dilakukan oleh DPC PDIP Kab. Kediri ini dalam memenangkan Mas Dhito sebagai Calon Tunggal Bupati Kediri yang diusung oleh Partai PDIP.

“Kami sebagai Partai Pegusung Calon Tunggal Bupati Kediri (Mas Dhito) tetap mengingatkan kepada semua peserta pembekalan saksi, untuk tetap mematuhi Prokes. Sebab dalam Pilkada 2020 ini masih dalam masa pandemi Covid-19,” pungkasnya.

Untuk diketahui, dalam memasuki hari ke- 7 dari 15 hari yang dijadwalkan oleh Partai berlambang moncong putih, dalam membekali saksinya untuk kemenangan Mas Dhito, calon yang diusungnya diikuti oleh 3311 peserta. Terdiri dari 26 PAC yang tersebar di seluruh Kecamatan, 3447 Desa, yang ada di Kab. Kediri.

Reporter: Tim BMK-Cak Kas, Editor: Widyana R.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous post Marak Galian C Diduga Ilegal di Lahan PTPN II Deliserdang
Next post Dandim 0808/Blitar Ikuti Apel Kesiapsiagaan Antisipasi Penanggulangan Bencana Alam