Kota Malang, www.beritamadani.co.id – Gerakan Sholat Subuh Berjamaah (GSSB) kini terus dilakukan oleh Wali Kota Malang Sutiaji. Seperti yang telah dilakukan bersama warga setempat di Masjid Al Ikhlas, Jalan Raya Langsep, Kelurahan Bareng, Kota Malang, Sabtu (11/02/2023).
Pada GSSB tersebut, Wali Kota Malang merespon positif dan mangapresiasi terkait dengan adanya Pasar Bahagia yang telah diinisiasi Takmir Masjid Al Ikhlas. Sebab, menurutnya hal itu merupakan wujud konkrit dalam pemberdayaan masjid dan umat. “Masjid ini tidak dimaknai semata sebagai tempat ibadah (sholat) namun juga mampu diperankan sebagai pemberdayaan ekonomi kerakyatan. Ini menarik,” tutur orang nomor satu di Pemkot Malang ini.
Menurut Sutiaji, dengan adanya Pasar Bahagia tersebut setidaknya ada dua nilai yang terbangun. Yakni nilai ukhuwah dan nilai penguatan ekonomi kerakyatan. Sehingga, hal itu juga perlu untuk dikembangkan. “Sebagian infak yang terhimpun dibelanjakan melalui kerja sama dengan pedagang pasar terdekat lalu barang dagangan yang kebanyakan sayur-mayur dan bahan lauk-pauk dibagikan secara gratis kepada jamaah subuh. Di sinilah, nilai ukhuwah dan nilai penguatan ekonomi,” terang pejabat asal partai Demokrat ini.
Disisi lain, Sutiaji juga menekankan pentingnya untuk membangun konsep bersyukur. Sehingga apa yang disampaikan oleh lisan maupun hati selalu berdasarkan pada rida Allah SWT. “Dalam beribadah, tidak karena takut neraka dan mengharap surga, namun yang dicari hanya ridho Allah. Pun dalam melakukan aktivitas sehari-hari, tidak terjebak untuk pujian dunia namun benar-benar membawa kemaslahatan,” tegasnya.
Sementara itu, Ketua Yayasan Masjid Al Ikhlas, Abdullah Said menjelaskan jika kehadiran Pasar Bahagia sebagai bentuk upaya merekatkan nilai dari jamaah untuk para jamaah. “Maksudnya, agar dari apa yang dihimpun mampu dikembalikan dan dirasakan kemanfaatannya untuk jamaah,” terang Abdullah.
Dalam kesempatan itu Sutiaji yang didampingi beberapa perangkat daerah juga memberikan tali asih kepada anak anak yatim serta bantuan untuk operasional Pasar Bahagia. (Yuni)