Malang, www.beritamadani.co.id – Komandan Kodim 0833/Kota Malang Letkol Kav Heru Wibowo Sofa, S.H., menghadiri pembukaan Turnamen Futsal Piala Danrem 083/Bdj antar Santri se Malang Raya tahun 2022. Bertempat di Lapangan Nenjap One Futsal Jl. Krapyak Desa Cepokomulyo, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang, Jum’at (4/3/22).

Kegiatan pembukaan Turnamen Futsal Piala Danrem 083/Bdj antar Santri se Malang Raya tahun 2022 dipimpin langsung oleh Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Yudhi Prasetiyo, S.I.P., sekaligus sebagai penanggung jawab kegiatan yang diikuti kurang lebih 26 tim futsal.

Dalam sambutannya Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Yudhi Prasetiyo, S.I.P., menyampaikan kegiatan Turnamen Futsal Santri Se-Malang Raya yang diselenggarakan ini, dimaksudkan untuk memberdayakan potensi dan bakat sepak bola para atlet usia dini.

“Turnamen Futsal Santri yang kita laksanakan bertujuan untuk mengembangkan dan membangkitkan kembali gairah persepak bola Nasional, khususnya di  wilayah Malang Raya. Agar lebih hidup dan semarak kembali, sehingga bibit-bibit dan talenta para atlet Futsal usia dini dapat terpantau dan kita bina lebih baik lagi,” ujarnya.

Lebih lanjut Danrem 083/Bdj berharap agar turnamen Futsal ini dapat dilaksanakan dengan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dan menjaga rasa persahabatan. Walaupun harus bertanding dengan penuh kompetitif dan semangat pantang menyerah agar dapat menjadi yang terbaik.

“Kami berharap kedepannya para peserta nantinya dapat menjadi pesepak bola profesional yang mampu mengangkat prestasi sepak bola di tingkat Nasional maupun Internasional,” tuturnya.

Sementara untuk Wasit dan penyelengaara ia berharap mampu memegang teguh nilai-nilai kejujuran dan sportivitas dalam turnamen Futsal ini. Sehingga dapat bertindak yang baik dan obyektif.

“Akhirnya dengan mengawali niat tulus dan ikhlas, mari kita berbuat yang terbaik. Mari kita tumbuhkan jiwa serta semangat patriotisme dalam mempertahankan kedaulatan NKRI,” tandasnya.

Sementara itu Dandim 0833/Kota Malang mengapresiasi Turnamen Futsal Piala Danrem 083/Bdj antar Santri se-Malang Raya.

“Semoga dengan kegiatan ini dapat membangkitkan kembali gairah persepakbolaan Nasional, dengan menjaring bibit-bibit dan talenta para atlet Futsal usia dini,” ucapnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Hadir dalam kegiatan tersebut, Drs. H. Didik Gatot Subroto (Wakil Bupati), Kompol I Made Prawiranegara, S.T., S.I.K., M.I.K. (Kabagops Polres Malang), Agus Sa’dullah (Ketua Askap PSSI Kab. Malang), Drs. Nazaruddin Hasan (Kadispora Kab. Malang), Letkol Kav Heru Wibowo (Dandim 0833/Kota Malang), Mayor Arh Joko Istianto (Kasdim 0818/Kab. Malang-Batu), Para Kasi/Pasi Korem 083/Bdj dan Pengurus Pondok Pesantren. (*/Red.BMK)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous post Sutiaji Ajak Perkuat Transaksi e-Purchasing Usaha Lokal
Next post Operasi Yustisi Gabungan Polres Kediri Kota, Kodim 0809 dan Satpol PP