Kota Malang, www.beritamadani.co.id – SAPMA PP Kota Malang bersama SAPMA Jatim dan SAPMA Nasional turut membantu meringankan beban korban banjir bandang di Malang Raya yang terjadi pada, Jumat 4 November 2021.

SAPMA turut membantu korban banjir yang terjadi di Malang Raya berupa bahan sembako, kebutuhan pengungsian dan memberikan 8500 Bata Merah, PC 80 sak, 2 truck pasir hitam untuk membantu meringankan dampak kerugian materil yang terjadi akibat banjir bandang.

Indonesia sedang diterpa berbagai cobaan baik Covid dan juga bencana alam, namun di sini momentum Indonesia mengembalikan cita-cita bangsa yang bergotong-royong dan menumbuhkan kembali sifat simpati dan empati membantu saudara yang terkena musibah.

Ketua LPMK Kota Lama Rizal Huda mengucapkan terima kasih kepada SAPMA atas bantuan yang diberikan kepada warga yang tertimpa musibah.”Saya selaku Ketua LPMK mengucapkan terima kasih kepada SAPMA Kota Malang atas bantuan yang diberikan kepada warga yang terdampak banjir bandang, dan akan segera kami benahi rumah yang hanyut dengan cara bergotong-royong agar bisa segera ditempati,”ucap Rizal Huda.

Udte Syahputa, Ketua SAPMA saat diwawancarai oleh awak media www.beritamadani.co.id mengatakan, bahwa SAPMA ingin berpartisipasi dalam meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir.”Kami SAPMA Kota Malang merasa terpanggil untuk memberikan bantuan kepada warga yang terdampak banjir bandang agar mereka bisa segera menempati rumahnya kembali,” tutur Udte. (Yuni)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous post Jelang Ajang Superbike Kapolri Tegaskan Soal Pencegahan Laju Pertumbuhan Covid-19
Next post KSK Indonesia dan SDWF Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Bandang