Kota Malang, www.beritamadani.co.id – Serbuan vaksin di Kiduldalem Kota Malang sukses dilaksanakan. Sebanyak 468 orang warga RW 01 sampai RW 07, Kelurahan Kiduldalem, Kecamatan Klojen, mengikuti vaksinasi dosis pertama menggunakan vaksin Sinovac dengan tertib dan lancar. Selasa (12/10/2021).

Dalam vaksinasi ini pihak pelaksana membagi tempat sebanyak 4 Pos. Pembagian empat pos dari tujuh RW ini untuk mencegah kerumunan dan melindungi masyarakat dari klaster baru Covid-19.

 “Ini merupakan vaksinasi dosis 1 Sinovac untuk 468 orang dari tujuh RW di Kiduldalem. Pos pertama, itu untuk RW 01 sampai 03, total ada 131 orang. Setelah Pos pertama selesai, vaksinasi berlanjut ke Pos 2 yaitu warga RW 04 yang terdiri dari dua kelompok. Totalnya ada 112 orang. Pos tiga, terdiri dari warga RW 05 dan RW 06 Kiduldalem, dengan total warga 136 orang. Terakhir, Pos 4 ada warga RW 07, dengan total warga peserta vaksin 89 orang,” terang Serda Gunawan, Babinsa Kiduldalem.

Pelaksanaan vaksinasi ini sudah dimulai sejak pukul 08.00 WIB. Peserta vaksinasi tiba di tempat vaksin sekaligus pemeriksaan kesehatan oleh tenaga kesehatan.

Setelah melalui skrining kesehatan, kemudian peserta vaksinasi mendapat suntikan kemudian  langsung observasi.

Hadir dalam vaksinasi kali ini adalah Kapolsek Klojen AKP Dumenggos S, Tenaga Kesehatan dari Puskesmas Arjuno, Sekretaris Lurah Kiduldalem Eko Wahyu Widodo, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kiduldalem, para Ketua RW di Kiduldalem serta Linmas setempat. (Yuni)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous post Polresta Malang Kota Gelar Vaksinasi Tahap II Siapkan 4.000 Dosis Vaksin
Next post Motor Seorang Jurnalis di Malang Dirantai dan Digembok Sepihak di Kantor Leasing Karena Telad Bayar Cicilan