Kota Kediri, www.beritamadani.co.id – Banyak cara dilakukan dalam berbagi di masa pandemi Covid-19. Salah satunya Samsul, penjual es tebu yang memanjakan pelanggannya dengan minum sepuasnya dan bayar seikhlasnya, bahkan kembaliannya pembeli juga ambil sendiri.

Samsul mengaku menekuni pekerjaan ini sudah 10 tahun yang berlokasi di Jalan Raya Ngadirejo, Ngadisimo, Kota Kediri, tepatnya depan kantor Nahdhatul Ulama Kabupaten Kediri.

Melihat konsep berjualannya yang unik, membuat makin laris dagangannya. Pasalnya, Samsul tidak mematok harga es tebunya melainkan membayar seikhlasnya pada kotak/kaleng bekas yang telah disediakan.

Saat ditemui awak media www.beritamadani.co.id, ia menuturkan, konsep berjualannya adalah guna melatih ketekunan dan kejujuran, baik untuk pribadi maupun orang lain.

“Bila ada yang mau beli minum es tebu di sini, saya mempersilahkan untuk mengambil sendiri dan bayarnya langsung dimasukkan kotak/kaleng bekas yang sudah disediakan. Apabila ada uang kembaliannya, pembeli juga ambil sendiri dan saya tidak menghitung,” ungkapnya.

“Tak hanya es tebu, namun ada rokok dan kue titipan penjual lainnya,” ujar pria lajang tersebut, Rabu (29/9/2021).

Es tebu selain sebagai pelepas dahaga, juga sangat bermanfaat bagi kesehatan diantaranya:

1. Cegah Diabetes; Air tebu hijau mampu mencegah diabetes karena kandungan gula alaminya memiliki indeks glikemik yang cukup rendah jika dibandingkan dengan gula olahan. Oleh karena itu, air tebu hijau ini dianjurkan untuk dikonsumsi pria penderita diabetes.

Begitu juga bagi orang tanpa diabetes tipe 2, air tebu hijau dapat membantu menurunkan dan mengontrol kadar gula darah jika dikonsumsi dalam jumlah sedang. Namun, bagi penderita diabetes tipe 2 lebih baik untuk tetap berkonsultasi dengan dokter sebelum mengonsumsi air tebu hijau ini.

2. Melelapkan Tidur; Air tebu mengandung beberapa asam amino yang nantinya dapat membantu melelapkan tidur, karena hormon stres juga menjadi lebih seimbang. Mengkonsumsi air tebu hijau dapat menenangkan pikiran dan mampu membuat kualitas tidur lebih baik. 

3. Mengkontrol Tekanan Darah; Bagi pria/wanita yang memiliki masalah pada tekanan darah, tidak perlu khawatir lagi. Kandungan kalium dalam air tebu hijau  dapat membantu mengurangi ketegangan di pembuluh darah dan arteri. Sehingga tekanan darah yang dialami dapat secara efektif diturunkan atau dikendalikan. Tak hanya itu, air tebu juga dapat mengurangi risiko arteriosklerosis, serangan jantung, dan stroke.

4. Menurunkan Kadar Kolesterol; Pada sebuah penelitian mengatakan, bahwa mengkonsumsi air tebu hijau murni dapat membantu menurunkan kolesterol, baik kolesterol LDL maupun trigliserida. Masalah kadar kolesterol pada pria bisa diatasi juga seiring bertambahnya usia dengan mengkonsumsi air sari tebu hijau ini. 

Penjual es tebu hijau yang satu ini menarik perhatian, karena ia tetap semangat dan ikhlas berjualan walaupun dengan bayar seikhlasnya. Kisahnya yang menginspirasi banyak orang baik di dalam maupun luar Kota Kediri. (Cak Kas/Widya)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous post Menguatkan Kepemimpinan Perempuan di Era Digital
Next post Wakapolda Jatim Apresiasi Jajaran Pengemban Fungsi Humas Polda Jatim