IMG-20191030-WA0027 IMG-20191030-WA0023

Kediri,www.beritamadani.co.id – Bupati dan Forkopimda Kabupaten Kediri melakukan kunjungan pada beberapa desa yang ada di Wilayah Kabupaten Kediri. Salah satunya  meninjau Desa Menang, Kecamatan Pagu Kabupaten, Kediri, yang dikunjungi  pada Tanggal, 29 Oktober 2019. Hal ini karena Kecamatan Pagu akan melaksanakan pemilihan kepala desa, yang juga akan dilaksanakan bersama lebih dari 254 desa se Kabupaten Kediri, pada Tanggal, 30 Oktober 2019.

Desa Menang telah dikunjungi oleh Bupati dan Forkopimda  yang terdiri dari Polres Kediri dan Muspika Kecamatan Pagu. Pada kesempatan ini, memberikan paparan kepada seluruh Panitia Penyelenggara Pilkada Serentak Tahun 2019, agar dalam pelaksanaan besok bisa berjalan dengan tertib aman, tanpa ada perselisihan antara bakal calon kades yang satu, dengan calon kades yang lainnya. Dengan demikian di Wilayah Kabupaten Kediri bisa melaksanakan pilihan kepala desa dengan suasana kondusif, demikian yang diharapkan oleh Bupati Kediri, Dr.Hj. Haryanti Sutrisno.

Selain itu Dr.Hj. Haryanti Sutrisno, selaku Bupati Kediri berharap kepada semua elemen masyarakat pendukung, untuk sama-sama menerima yang nantinya menjadi kepala desa, maupun calon kepala desa yang mengikuti acara ini tetapi tidak terpilih, pendukungnya juga harus bisa menerima, sesuai dengan pilihan masyarakat di wilayah desanya masing-masing.

IMG-20191030-WA0024 IMG-20191030-WA0017

Kapolres Kediri AKBP. Roni Faisal pada kesempatan ini juga memberikan himbauan kepada seluruh Bhabinkamtibmas dan Babinsa, selalu mengingatkan dengan adanya program tiga pilar, yaitu bisa memberikan pendampingan, ketertiban dan keamanan, apabila masyarakat di wilayah desa masing-masing  menjalankan hak pilihnya, untuk memilih salah satu pimpinannya.

Kapolres Kediri AKBP. Roni Faisal juga menjelaskan tentang adanya shaber botoh. Dan berharap agar para calon untuk benar-benar bisa menerima kenyataan, baik siap kalah maupun siap menang, tanpa adanya money politic. Namun demikian bila melihat  kearifan lokal yang ada di Kabupaten Kediri, kemungkinan tidak akan terjadi. Namun hal ini tentunya tidak lepas dari peran masyarakat, yang sadar akan hak dan kewajibannya memilih pemimpin yang terbaik, demikian paparan yang disampaikan oleh Kapolres Kediri AKBP. Roni Faisal.

Acara pertemuan ini selain dihadiri oleh Bupati, Forkopimda Kabupaten Kediri, juga dihadiri oleh Muspika Kecamatan Pagu dan seluruh elemen masyarakat, serta Panitia Penyelenggara Pemilihan Kepala Desa Serentak Tahun 2019, di Kabupaten Kediri. (Pakdhe Panggah)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous post Pertemuan Rutin Paguyuban Kelud Mandiri
Next post Pilkades Serentak di Kabupaten Kediri Digelar Rabu, 30 Oktober 2019