IMG-20170813-WA0014 IMG-20170813-WA0018

Blitar, Beritamadani.co.id – Kirab Budaya Dalam Rangka Bersih Desa Sumberjati,  Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar, diadakan pada Hari Kamis, 10 Agustus 2017, start di Halaman Kantor Desa Sumberjati dan Finish di Candi Simping, dengan menempuh jarak sekitar 1 Km. Acara ini dihadiri oleh Anggota DPRD Kabupaten Blitar, Kapolsek, Danramil, Kepala Wilayah Kecamatan Kademangan, Sesepuh atau Pinisepuh, Seniman dan Budayawan yang tergabung dalam LPPBN, Tokoh Masyarakat dan Masyarakat Desa Sumberjati dan sekitarnya.

Kirab Budaya ini dipimpin oleh cucuk lampah berupa Hanoman, kemudian diikuti pasukan pembawa bendera merah putih, seniman dan budayawan, tumpeng mateng, tumpeng hasil bumi, Perangkat Desa dan Masyarakat Desa Sumberjati, yang memakai pakaian jadul.

IMG-20170813-WA0019 IMG-20170813-WA0017

Sesampainya di Candi Simping, semua Pasukan Kirab mengelilingi Area Candi Simping sebanyak 7 kali ke arah kanan, kemudian mengadakan Upacara Penghormatan Leluhur yang dipimpin oleh Romo Lukmin. Kemudian dilanjutkan dengan Sambutan dari Ketua LPPBN dan Kepala Wilayah Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar.

Dalam sambutannya, Aris Sugito selaku Ketua Lembaga Pelindung Pelestari Budaya Nusantara (LPPBN) manyampaikan, “Mari kita bersama-sama mengapresisasi Kepala Desa Sumberjati yang sudah mengawali Kirab Budaya Candi Simping, ini perlu dicontoh dan didorong. Ini merupakan salah satu pembuktian bahwa adat dan budaya leluhur kita tetap kita lestarikan dengan menguri-uri icon terbesar negara sendiri yaitu Candi Simping. Karena Candi Simping mempunyai sejarah yang luar biasa bukan hanya nasional tapi juga internasional. Karena Candi Simping adalah pendarmaan dari Pendiri Kerajaan Majapahit yaitu Raden Wijaya”.

IMG-20170813-WA0020 IMG-20170813-WA0013

Kemudian dilanjutkan dengan Sambutan dari Kepala Wilayah Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar mewakili Bupati Blitar. Dalam sambutannya Drs. Hankam Indoro, M.Si menyampaikan, “ Mohon maaf Bapak Bupati Blitar belum bisa hadir ditengah-tengah kita, namun beliau berharap mudah-mudahan kegiatan ini bisa berjalan lancar. Terimakasih kepada LPPBN yang telah memberikan arahan kepada kita sehingga acara bisa berjalan dengan lancar, dengan harapan mudah-mudahan ditahun berikutnya kita bisa melaksanakan kegiatan ini dengan lebih baik lagi dan bisa mengangkat harkat dan martabat kita semua”.

Saat dikonfirmasi Awak Beritamadani.co.id, Imam Basuki selaku Kepala Desa Sumberjati menyampaikan, “Acara ini merupakan acara Bersih Desa Sumberjati diadakan Kirab Budaya mulai dari Kantor Desa Sumberjati menuju Candi Simping. Tujuannya untuk melestarikan budaya dan menunjukkan bahwa Desa Sumberjati mempunyai Peninggalan Bersejarah berupa Candi Simping. Harapan kedepan bisa mengangkat Candi Simping menjadi salah satu objek wisata pilihan di Kabupaten Bliltar. Tahun ini kami dibantu oleh LPPBN (Lembaga Pelindung Pelestari Budaya Nusantara), Alhamdulillah acara ini bisa berjalan lancar”.

 IMG-20170813-WA0016 IMG-20170813-WA0012

Acara diakhiri dengan berebut tumpeng hasil bumi dan makan tumpeng bersama-sama dengan tamu undangan dan warga sekitar. Walaupun baru kali ini diadakan Kirab Budaya Dalam Rangka Bersih Desa Sumberjati, namun warga menyambut dengan sangat baik. Ini terbukti walaupun cuaca panas namun warga tetap berjejer di pinggir jalan dan setia menunggu lewatnya Pasukan Kirab mulai dari Kantor Desa Sumberjati sampai dengan Candi Simping. (Widya)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous post Tari Kolosal 1000 Barong Nusantara
Next post Lomba Gerak Jalan Memperingati HUT RI Ke-72 Desa Menang Kab.Kediri